fbpx
Senin - Jumat08:00-14:00Sabtu08:00-13:00Call us 081336865595

IUI


Apa itu IUI?

Intrauterine Insemenation (IUI) adalah salah satu teknik reproduksi berbantu dengan memasukkan sperma yang telah di preparasi kedalam rahim saat mendekati siklus ovulasi dengan alat bantu. IUI merupakan teknik yang lebih sederhana, tidak terlalu invasif dalam penanganan infertilitas.


Siapa saja yang membutuhkan IUI?

Pasangan akan disarankan untuk menjalani IUI apabila :

  • Faktor wanita : bisasanya pada wanita dengan lender serviks yang tidak bersahabat, wanita dengan diagnosa endometriosis, terdapat jaringan luka pada leher rahim.
  • Faktor pria : sperma abnormal, kelainan sperma minor.
  • Faktor pria dan wanita : gabungan keduanya
  • Unexplained infertility (ketidaksuburan yang dapat dijelaskan)

Bagaimana proses IUI?

IUI dapat dilakukan dengan dua cara :

  1. Siklus normal (tanpa stimulasi ) : IUI akan dilakukan dengan mengikuti siklus menstrasi normal wanita, dengan demikian faktor wanita tidak boleh memiliki permasalahan.
  2. Induksi ovulasi : jika faktor wanita mengalami peramasalahan dalam siklus menstruasi yang disebabkan oleh berbagai hal, maka dilakukan induksi ovulasi menggunakan hormon sebelum IUI dilakukan.

Baik dengan siklus normal maupun induksi ovulasi, saat tiba dilaboratorium untuk melakukan tindakan IUI, pasangan pria akan mengeluarkan sperma yang kemudian akan di preparasi untuk mendapatkan sperma dengan kualitas terbaik. IUI juga dapat menggunakan sperma beku karena ketidakhadiran suami atau harus mengalami pengobatan kemoterapi dan radioterapi.

Setelah preparasi sperma selesai, sperma akan dimasukkan ke Rahim pasangannya menggunakan alat bantu. Prosedur IUI relatif singkat dan tidak membutuhkan waktu pemulihan yang lama.





Pendaftaran Via Whatsapp

Anda mendaftarkan diri anda via whatsapp


Daftarkan diri anda melalui klik tombol dibawah ini, kami akan segera melakukan follow up



Daftar Online

Copyright by SignumFertility 2021. All rights reserved.